Source : |
Data umum :
·
Produsen GIGABYTE (www.njt.co.id)
Setelah lama gak ngeblog karena
ujian dan faktor terbesar yaitu malas, akhirnya dengan kekuatan bulan aku coba
nge-review barang lagi biar terhindar
dari segala gangguan dosa (apa hubungannya? Adalah pokoknya). Well... sekarang
aku mau nge-review salah satu Graphic Card keluaran GEFORCE GTX 970. Waktu
aku dapat ini barang, kemasannya rapi dengan packing busa yang tebal tapi bukan
busa yang satu lagi ya. Dengan packing yang rapi plus busa untuk menghindari
tekanan dan benturan, hasilnya Graphic
Card ini aman dan rapi sampai ke tangan konsumen. Ketika kalian buka
kemasan, kalian akan mendapati stiker hologram Extreme Game (lalu ambil
stikernya, tempel di sepeda motor laptop kalian). Lalu, coba kalian buka kardus
dari kemasan utama, di bagian bawah Graphic
Card terdapat sebuah kompartemen untuk menyimpan DVD driver, serta sebuah
Arm Band dan beberapa peripheral lainnya (jangan dibeli kalau gak tahu masangnya).
Arm Band ini cocok buat gamer kelas kakap yang tiap hari berlatih berjam-jam di
depan buku komputer. Jujur, baru kali ini aku dapat Arm Band di dalam kemasan Graphic Card.
Source : https://encrypted-tbn0.gstatic.com |
Oh iya, Graphic Card ini berat. Saking beratnya enak di genggam. Tapi ingat
jangan digenggam kuat-kuat entar rusak gak bisa nge-game lu. Graphic Card hadir
dengan heatsink jenis Windforce yang berbeda dengan Windforce sebelumnya. Pada seri
ini Windforce dilengkapi Red Ring pada pinggir fan. Nyala led tersebut dapat
diatur dengan menggunakan Gigabyte OC Guru II yang lagi-lagi dapat kalian
temukan dalam paket penjualannya dengan syarat harus bayar lunas kalau gak ya
donlot sendiri di situs resminya.
Source : https://i.ytimg.com |
Bagi yang suka dengan lampu-lampu
seperti penggemar Watoge *eh Wotage maksudnya, Graphic Card ini cocok banget dengan LED RGB hingga 16,8 juta warna
(hasil hitung sendiri tadi malam), membuat Graphic
Card kalian sangat mudah dikostumisasikan. Gak percaya? Makanya beli! Kalian
dapat memilih menu Breathing, Flashing, dan Dual Flashing. Warna dan kecepatan
pendaran cahayanya dapat kalian atur sendiri melalui software tersebut. Ini akan
menambah kesan meriah pada PC kalian. Ditambah lagi kalian juga menggunakan
ambience led warna serta Keyboard Gaming
yang juga menggunakan led RGB.
Menurut ku, Graphic Card ini sudah
ter-overclock sangat tinggi secara default hingga menjadi 1215MHz. Dengan kata
lain Graphic Card mendapat 165MHz tambahan. Hasilnya setelah aku
menguji dengan software Benchmark, skornya mampu mendekati skor beberapa seri
GTX 980. Suhu yang dihasilkan cukup dingin dan hanya mencatatkan suhu puncak
yaitu 63˚C saja dalam semua pengujian. Tergoda oleh keinginan mencoba-coba,
akhirnya aku overclocking lebih tinggi lagi sebesar 90MHz. Dengan penambahan
tersebut maka clock core akan menjadi 1432MHz. Setelah diuji dengan aplikasi
Benchmark yang sama, ternyata berjalan lancar serta suhu yang dihasilkan pun
sama yaitu 63˚C.
Aku cukup takjub dengan kemampuan
dari Graphic Card. Bukan hanya
tampilannya tapi juga kualitasnya plus ditambah lagi dengan feature LED RGB.
Data Teknis :
·
GPU codename : GM204
·
Core technology : 28mm
·
Core clock : 1190MHz Boost : 1367MHz
·
Memori : DDR5
·
Clock memory : 1774MHz
·
Kapasitas memori : 4 GB
·
Interface memori : 256 bit
·
Interface display : 1 × DVI, 1× HDMI, 3× Display
Port
Apa yang ada di dalam kotak?
GTX970 Extreme Gaming 4G, Arm Band,
Extreme Gaming Badge, DVD Driver, 6 pin to 8 pin power adapter
Benchmark :
·
3D Mark Firestrike 1920×1080 = 10989
·
Metro Last Light 1920×1080 = 59.67 fps
·
Company of Heroes 1920×1080 = 58.13 fps
·
Hitman Absolution 1920×1080 = 40.34 fps
·
Unigine Heaven Basic = 4796
·
Unigine Heaven Extreme = 2867.39
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berikan komentar anda :D