Masih
di tema yang sama yaitu tentang toko online. Kenapa ane masih membahas mengenai
toko online? Karena prospek toko online itu sangat baik gan-sis untuk sekarang.
Kenapa? Karena zaman sudah semakin dinamis dan orang ingin segala sesuatunya
selesai hanya dengan 2-3 kali klik. So, ane mau mengedukasi rakyat-rakyat
Firaun agar tidak tertipu dengan toko online bodong. Lalu, bagiamana caranya
agar tidak tertipu dengan toko online bodong? Berikut caranya gan-sis, cekidut
1. Cari Referensi
Ini
penting gan. Pernah dengarkan promosi terbaik itu dari mulut ke mulut? Nah,
referensi yang baik juga adalah salah satu promosi yang baik. Kalau agan/wati
mau membeli barang, baca dulu apa komentar-komentar orang mengenai toko online
tersebut. Kalau lebih banyak komentar manisnya, silakan beli gan, kalau gak, ya
apa boleh buat di black list aja.
2. Tanya ke Orang Lain
Ini
merupakan teknik mouth to mouth
(ciuman dong gan?) kepala mu itu! Jika agan/wati punya teman yang sering
belanja online atau pernah belanja online, silakan tanya kepada mereka mengenai
referensi toko online terpercaya, tapi ingat, kalau teman agan/wati seorang
fashionista jangan pernah tanya soal toko online terpercaya penjual headset
gaming.
3. Jangan Malas Baca Feedback
Nah,
ini biasa diterapkan di kebanyakan toko online sebut saja bukapalak dan
tokodepia. Feedback ini merupakan bagaimana tingkat kepuasan buyer terhadap
pelayanan toko online tersebut. Apakah pengiriman yang cepat tapi packing buruk
atau packing baik tapi lama nyampainya atau barang gak pernah nyampai? Makanya
gan-sis jangan malas baca. Gak rugi deh kalau rajin baca.
4. Lihat Reputasi
Reputasi
dengan feedback beda gan-sis, namun saling berkaitan. Semakin tinggi feedback
baiknya, semakin bagus reputasinya. Namun kalau di KASKUS jangan percaya dengan
reputasi (ditandai dengan bar warna hijau dibawah username). Karena reputasi
yang itu bisa dibeli tapi kalau feedbacknya, silakan dipercaya.
5. Cari Tahu Sistem Toko Onlinenya
Ada
4 sistem toko onlinenya bayar langsung, melalui pihak ketiga, COD, dan bayar
terakhir. Untuk penjelasannya dapat agan lihat di sini.
6. Iklan di TV
Sebenarnya
ini gak mutlak gan-sis tapi cukup berpengaruh besar. Masa ada orang mau nipu
lewat media massa yang semua orang bisa lihat? Bukapalak, Tokodepia, Epelenia,
dan Lazadong adalah beberapa brand toko online yang pernah menghiasi layar kaca
Indonesia. Ingat ya gan-sis, yang ini gak mutlak!
Lalu
gan, gimana kalau ane mau beli dari toko online berbasis web pribadi? Nah,
kalau ini agan/wati juga harus cek apakah toko itu kredibel? Apakah masuk
daftar 10 situs halaman pertama gugel? Bagaimana komentar dari para buyernya?
Kalau terpenuhi semua, silakan beli, kalau tidak, ya jangan gan-sis.
Sekian
beberapa tips, himbauan, dan perhatian dari ane yang kurang perhatian seorang
kekasih. Untuk menutup postingan ini ane mengucapkan terimakasih bagi yang udah
nyempetin baca walau gak ngerti isinya dan berharap di komentari. Entah apapun
komentarnya asal jangan komentar memperpanjang itu. Bye gan-sis!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berikan komentar anda :D